Manga One Piece Volume 54 terjemahan Indonesia dirilis pertama kali pada 2010 oleh PT Elex Media Komputindo. Judulnya adalah 'Siapa Pun Tak Bisa Menghentikanku' yang diambil dari chapter 524 volume ini. Kisahnya merentang dari kepergian Luffy dan Boa Hancock menuju Impel Down, penjara yang memerangkap Portgas D. Ace, dilanjutkan petualangan Si Topi Jerami menghadapi semua rintangan untung membebaskan Ace yang ada di level enam Impel Down, alias level terbawah.
Dalam komik One Pieve Volume 57, terdapat 10 chapter yang dimulai dari tergila-gilanya Boa Hancock Sang ratu Bajak Laut kepada Luffy Si Topi Jerami. Hancock rela menggunakan posisinya sebagai Shichibukai untuk menyelundupkan Luffy ke Impel Down. Normalnya, siapa pun yang tidak berkepentingan tidak diizinkan datang ke penjara terbesar tersebut. Namun Hancock bersedia ikut dalam perang melawan Bajak Laut Whitebeard jika diizinkan mengunjungi Impel Down.
Berkat Hancock, Luffy berhasil menerobos masuk Impel Down. Namun ini bukan perkara mudah. Ia harus menuruni penjara yang bagai neraka tersebut hingga level enam. Di level kedua, Luffy bertemu dengan musuh lamanya, Buggy si Badut yang berniat kabur. Buggy lantas bekerjasama (sebenarnya memanfaatkan) dengan Luffy untuk memuluskan niatan. Berikutnya, mereka juga bertemu dengan dua petinggi Baroque Works yang juga dipenjara di Impel Down, Mr. 2 alias Bon Clay dan Mr. 3.
Sementara Luffy dan kawan-kawan terus menembus level Impel Down, Ace di level enam dipersuakan dengan Boa Hancock oleh Direktur Penjara, Magellan dan wakil direktur, Hannyaball. Tanpa sepengetahuan Magellan dan Hannyaball, Hancock membeberkan niatan Luffy menyelamatkan Ace. Namun hal ini justru membuat Ace cemas karena Impel Down diisi oleh para penjaga terkuat, termasuk para Minotaurs.
Di luar kisah utama, terkuaklah dalam volume 54 ini, kemana Bartholomew Kuma mengirim para anggota Bajak Laut Topi Jerami. Ternyata mereka dikirim ke tempat yang bisa melatih kemampuan masing-masing. Nami dibawa ke Weatheria, negeri tempat penelitian iklim dan atmosfer. Sementara Franky ada di Bulgemore, negeri masa depan. Sanji di Pulau Momoiro, yang berisi waria.
Usopp ada di Pulau Boyn dan bertemu dengan superhero Heraclesun. Brook ada di negara miskin Harahettania. Robin menjadi budak di negeri Tequila Wolf dan dipaksa membangun jembatan yang belum rampung selama 700 tahun. Chopper ada di kerajaan Torino. Dan terakhir, Zoro ada di pulau Kuraigana, tempat Dracule Mihawk tinggal.
Berikut ini daftar isi komik One Piece Volume 54.
Chapter 523: Neraka
Chapter 524: Siapa Pun Tak Bisa Menghentikanku
Chapter 525: Penjara Dasr Laut Impel Down
Chapter 526: Petualangan di Penjara Raksasa
Chapter 527: Level 1 ~ Teratai Neraka
Chapter 528: Jinbei, Si Kesatria Laut
Chapter 529: Level 2 ~ Neraka Para Monster
Chapter 530: Neraka, Neraka
Chapter 531: Level 3 ~ Neraka Kelaparan
Chapter 532: Minotaurs, Si Monster Penjaga
----------------------------------------------------
Chapter 818
----------------------------------------------------
Berikut ini sinopsis manga One Piece terjemahan Indonesia
Volume 44
Volume 45
Volume 59
Volume 64
Volume 66
Volume 73
Volume 74
Volume 75
Volume 76
0 komentar